• 16 June 2022
  • Admin

BKPSDMD bersama BAPPEDA Kabupaten Kerinci Gelar Sosialisasi Jabatan Fungsional Perencana

Kamis, 16 Juni 2022 BKPSDMD Kabupaten Kerinci bekerjasama Dengan BAPPEDA Kabupaten Kerinci laksanakan  Sosialisasi  Jabatan  Fungsional Perencana sesuai dengan PermenPAN RB Nomor 4 Tahun 2020 tentang Fungsional perencana. Acara sosialisasi ini dibuka langsung oleh Kepala BAPPEDA Kabupaten Kerinci H. ATMIR, SE., MM dalam sambutannya "sosialisasi ini dilakukan dalam rangka  mewujudkan  persamaan persepsi  dalam pemahaman  jabatan fungsional Perencana melalui penyetaraan sehingga JF Perencana  dapat mengembangkan kompetensi  dan meningkatkan  kapasitas  profesionalitas  sehingga menghasilkan perencanaan pembangunan yang  berkelanjutan  serta meningkatkan kinerja organisasi".

Hadismanto, S.Pd., MM Kepala Bidang Pendataan, Pengembangan Karir dan Penilaian Kinerja. mewakili Kepala BKPSDMD Kabupaten Kerinci dalam paparannya mengungkapkan  ada nilai tambah yang diperoleh dari sisi karir, jabatan fungsional  yaitu mempunyai alur karir yang lebih jelas, demikian juga dengan penjenjangannya. Jabatan fungsional dapat naik golongan/pangkat jauh lebih cepat dibanding jabatan struktural, Pejabat fungsional berpeluang memperoleh jenjang kepangkatannya dengan lebih cepat. Mulai dari jenjang pertama, muda, madya dan utama. Cukup mereka konsisten melaksanakan  butir-butir uraian tugasnya secara terukur, maka kesempatan meraih jabatan tinggi lebih mudah. Keberkahan lainnya, usia masa bakti juga bertambah dari 58 tahun menjadi 60 tahun. Sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang manajamen PNS memberikan gambaran eksistensi jabatan fungsional dalam struktur organisasi pemerintahan. 

Acara berjalan dengan antusias oleh peserta dengan tanya jawab dan diskusi  kepada Narasumber dari BAPPEDA Provinsi Jambi, terkait penyusunan DUPAK dan Angka Kredit Jabatan Fungsional Perencana  Hingga berita ini di publish (jam 14:30) acara sosialisasi masih berlangsung.

(Prakom)

 

Categori: Berita Program Kegiatan Slideshow